Yuk, Ketahui Seluk Beluk Foreplay!
ANDA tengah berhasrat tinggi untuk bercinta, tapi pasangan terlihat sedang tak bergairah? Maka, kini waktunya mencari cara untuk melecutkan hasrat birahi si dia.
Sebelum memulai aksi bercinta, setiap pasangan sebaiknya melakukan pemanasan atau foreplay. Konon, aksi ini terbukti ampuh menambah gairah seksual.
Dalam kehidupan seks, foreplay adalah perangkat hiburan dari ajang "pertempuran". Artinya, kegiatan ini dapat meningkatkan nafsu seksual yang lebih hebat. Saat si dia tengah lesu, maka Anda harus berusaha untuk mengobarkan keinginan'nya untuk bersenggama.
Namun sebelum melakukan foreplay, banyak trik-trik khusus yang dapat dilakukan untuk meraih puncak kenikmatan seksual bersama pasangan. Lewat foreplay yang menggoda dan mendebarkan, maka Anda bisa semakin menikmati jalannya pergumulan.
Seperti dikutip dari Askmen, Anda bisa memberikan gigitan mesra ketika mencumbu bibir ataupun payudara pasangan. Meskipun gemas dengan tubuh pasangan Anda, namun jangan berlebihan menggigitnya. Gigitan kecil disertai hisapan pada payudara wanita akan membuat si dia terasa ngilu. Namun, di balik hasratnya akan segera turn on.
Gigitan pada pangkal paha si dia juga merupakan jurus jitu membuatnya ingin berhubungan intim. Seperti dilansir dari Loving You, melancarkan aksi membelai dengan mengigit di kedua paha pasangan merupakan salah satu teknik paling efektif membuat si dia terangsang.
Foreplay dapat pula perbuatan nonfisik (mental). Contohnya, termasuk pujian yang mengandung unsur seksual dan percakapan yang bermuatan seks. Bagaimanapun, tipikal foreplay adalah perbuatan fisik, sentuhan, ciuman, pijatan, atau menggosok bagian tubuh tertentu.
Adapun beberapa contoh spesifik yang dapat digolongkan pada kegiatan foreplay adalah menyentuh dan memijat area sensitif dengan berpakaian lengkap. Ajang ini biasa disebut juga dengan istilah petting.
Saling menggesek-gesekan tubuh dengan tekanan secara bersamaan di daerah rangsangan seksual dengan berpakaian lengkap (dry humping atau grinding), dapat pula menjadi kegiatan yang termasuk pada foreplay.
Tak hanya itu saja, kegiatan saling melepaskan pakaian pasangan masing-masing (stripping) pun masuk dalam kategori foreplay. (nsa)
Seja o primeiro a comentar
Posting Komentar